Membuat screenshot di android prosesnya dapat dilakukan dengan cara yang mudah, cepat dan simple. Namun sebelum mendapatkan ulasan cara penerapannya, ada baiknya tekoners mengetahui definisi, manfaat dan kegunaan dari screenshot itu sendiri.

Screenshot merupakan suatu gambar yang diambil oleh komputer untuk merekam tampilan yang tampak di layar atau peranti keluaran visual lainnya.

Cuplikan layar atau screenshot yang dihasilkan dapat digunakan untuk mendemonstrasikan berbagai tujuan, biasanya hal ini ditujukan untuk mendukung proses presentasi, penjelasan tutorial diberbagai media elektronik (salah satunya pada postingan blog), atau media cetak.

Dalam kasus membuat screenshot di android, ada beberapa cara dan trik yang dapat dilakukan, berikut langkah-langkah yang dapat dilakukan tekoners untuk membuat screenshot pada smartphone android.

Membuat Screenshot di Android Menggunakan Shortcut
Cara mudah membuat screenshot di Android yang pertama adalah dengan menggunakan Shortcut Android, berikut beberapa Shortcut yang dapat di implementasikan untuk dicoba dan digunakan.

  1.  Tekan dan tahan tombol Volume Down dan tombol Power secara bersamaan. Cara ini berjalan dan berhasil diterapkan pada perangkat bersistem Android 4.0 Ice Cream Sandwich seperti Samsung Galaxy Tab II, HTC One X, HTC One V, Samsung Galaxy Nexus S, dan Sony Xperia Neo.
  2. Tekan secara bersamaan tombol Home dan tombol Power. Beberapa produsen menerapkan cara ini pada beberapa produknya. Sebagai contoh pada perangkat Samsung Android seperti Galaxy Note dan Galaxy S II.
  3. Menekan tombol Power dan menahannya beberapa detik.
  4. Menekan tombol screenshot.
  5. Tekan dan tahan tombol Back dan tombol Power, atau coba tekan tombol Back dan double-tekan tombol Home.

Menggunakan aplikasi untuk membuat screenshot di Android.
Banyak aplikasi yang dapat digunakan untuk membuat screenshot di Android. Berikut beberapa aplikasi yang dapat tekoners gunakan untuk membuat screenshot di Android.

  1. Screenshot free (Gratis) | Google Play. Aplikasi yang memungkinkan untuk menciptakan screenshot dengan cara mudah, dan bisa pula melakukan editing seperti crop dan lainnya. Bagikan hasil screenshot yang telah dibuat lewat sosial media.
  2. Screen Capture Shortcut Free (Gratis) | Google Play.
  3. Screenshot Ultimate (Gratis) | Google Play.


Sumber tekonke.com